Trivia

Simak Pengertian Olahraga Rowing dan Aneka Manfaatnya di Sini

rowing adalah

Pernahkah kamu mendengar tentang latihan olahraga rowing? Olahraga rowing merupakan jenis olahraga yang sama dengan teknik olahraga meniru gerakan mendayung perahu, namun menggunakan mesin. Kamu bisa ketahui cara dan manfaat dari latihan olahraga rowing melalui artikel berikut.

Apa Itu Latihan Rowing?

Latihan rowing adalah teknik berolahraga yang mirip dengan gerakan saat mendayung perahu namun menggunakan mesin khusus yang disebut dengan rowing machine. 

Jenis olahraga rowing ini juga memberikan banyak manfaat baik untuk kesehatan, misalnya meningkatkan detak jantung dan membangun massa otot pada waktu yang bersamaan.

5 Manfaat dari Latihan Olahraga Rowing dengan Rutin

Olahraga rowing juga punya aneka manfaat lain yang jelas memberikan dampak positif pada kesehatan tubuhmu lo. Lima manfaat baik dari olahraga rowing bisa kamu lihat pada poin-poin berikut.

Membakar Lemak Tubuh 

rowing adalah

Freepik

Berlatih menggunakan rowing machine ternyata mampu membakar lemak tubuh secara signifikan. Sebagai contoh, orang yang berbobot 57 kilogram mampu membakar kalori sebanyak 255 dalam setengah jam olahraga rowing yang berat. 

Akan tetapi, jangan lupa untuk menyeimbangkan latihan olahraga rowing dengan pola makan yang seimbang ya. Cobalah mempraktikkan defisit kalori, yaitu mengonsumsi kalori lebih sedikit daripada yang dibakar tubuh. 

Sebab, mengandalkan olahraga rowing saja tanpa adanya niat untuk melakukan defisit kalori hanya akan menghambat proses diet kamu.

Menyehatkan Jantung

rowing adalah

Freepik

Dengan latihan rowing, kamu bisa terus menjaga kesehatan jantung, karena rowing akan selalu memanfaatkan tubuh bagian atas dan bawah. Jadi, secara alami jantungmu akan terpompa, dan berakibat pada detak jantung yang lebih cepat. Kebugaran kardiovaskularmu pun akan membaik dari hari ke hari.

Beberapa penyakit kardiovaskular yang bisa kamu hindari dengan latihan olahraga rowing adalah diabetes, fibrilasi atrium, gagal jantung, hingga hipertensi. 

Menguatkan Berbagai Otot Tubuh

rowing adalah

Freepik

Kekuatan dari aneka otot yang ada pada tubuh bisa kamu latih dengan olahraga menggunakan rowing machine. Otot yang bisa kamu latih kekuatannya dengan latihan rowing addalah otot tubuh bagian atas dan bawah, seperti lengan, perut, betis, paha depan, hingga bokong. 

Jadi, kamu bisa merasakan seluruh otot tubuh akan berubah aktif ketika kamu dengan berkala berlatih olahraga rowing.

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Freepik

Berlatih olahraga rowing juga bisa meningkatkan daya tahan dan kekuatan tubuh, lo. Karena, kamu akan mengerahkan seluruh kekuatanmu untuk berlatih dengan rowing machine, sehingga lama-lama tubuh akan terbiasa, dan daya tahan tubuh pun meningkat dari hari ke hari.

Memberikan Efek Menenangkan

Freepik

Selain mampu menguatkan berbagai otot yang ada pada tubuh, rupanya latihan olahraga rowing juga bisa memberikan efek menenangkan, karena rowing termasuk ke dalam olahraga yang membutuhkan gerakan berulang. 

Ketika kamu terbiasa untuk menggerakkan tubuh secara berulang, biasanya kamu akan membiarkan pikiranmu kosong karena fokusmu berada pada olahraga rowing, dan pikiranmu bisa jauh lebih damai dan tenang.

Langkah Melakukan Olahraga Rowing

Sebagai pemula, mungkin kamu akan kebingungan dengan bagaimana cara melakukan olahraga rowing. Langkah-langkah melakukan olahraga rowing cukup mudah, kamu bisa melakukannya dengan lima step yang simpel di bawah ini.

– Duduk dalam posisi tegak di atas rowing machine, pastikan posisi tangan lurus, lutut dan pergelangan kaki ditekuk.

– Genggam dan tarik tuas pelan-pelan, kemudian dorong hingga kaki lurus.

– Tekuk lutut kembali hingga kamu berada pada posisi semula.

– Ulangi gerakan tersebut secara berulang sesuai kemampuan dan kekuatan tubuh.

– Jangan lupa untuk beristirahat sebentar sebelum melanjutkan kembali.

Yuk, Segera Praktikkan Latihan Olahraga Rowing untuk Badan yang Lebih Bugar Sekarang!

Olahraga rowing adalah pilihan latihan tepat untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan melatih berbagai otot yang ada pada tubuh. Jenis latihan rowing ini mungkin akan sedikit membosankan bagimu, tetapi banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan apabila kamu merutinkan olahraga seperti ini. 

Apalagi untuk kamu yang ingin mencoba menurunkan berat badan secara signifikan, tentu olahraga rowing bisa menjadi pilihan yang tepat. Namun, jangan lupa untuk menjaga pola makan juga ya, supaya hasilnya dapat maksimal.

Olahraga lain yang menyenangkan dan bisa kamu lakukan bersama anggota keluarga adalah lompat. Kamu bisa memfungsikan trampoline dewasa dari Bodimax, yang dapat digunakan hingga berat badan 150 kilogram. Jenis trampolin ini juga lengkap dengan fitur anti slip, sehingga tidak perlu takut licin atau jatuh.

Terlebih, jenis trampolin ini portable dan mudah kamu pindah kemana saja, sehingga kamu tidak perlu menyiapkan area khusus untuk menempatkannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *